Translate

Contoh Soal Cerita Program Linier

 

1.      Seorang
penjahit mempunyai persediaan 84 m kain polos dan 70 m kain batik. Penjahit
tersebut akan membuat 2 jenis pakaian untuk dijual. Pakaian jenis I memerlukan
4 m kain polos dan 2 m kain batik, sedangkan pakaian jenis II memerlukan 3 m
kain polos dan 5 m kain batik. Jika pakaian jenis I dijual dengan harga Rp
40.000,00 dan pakaian jenis II dijual dengan laba Rp 60.000,00 per potong.
Keuntungan maksimum yang dapat diperoleh penjahit tersebut adalah ....



2.      Pedagang
sepatu mempunyai kios yang hanya ditempati 40 pasang sepatu. Sepatu jenis I
dibeli dengan harga Rp60.000,00 setiap pasang dan sepatu jenis II dibeli dengan
harga Rp80.000,00 setiap pasang. Jika pedagang tersebut mempunyai modal
Rp3.000.000,00 untuk membeli sepatu jenis I dan jenis II, maka model matematika
yang memenuhi permasalahan tersebut adalah ...



3.      Seorang
tukang sepatu ingin membuat 2 jenis sepatu. Sepatu jenis I membutuhkan 150 cm2
kulit sapi dan 500 cm2 kulit kerbau. Sepatu jenis II membutuhkan 250 cm2 kulit
sapi dan 500 cm2 kulit kerbau. Jika persediaan kulit sapi dan kulit kerbau
berturut-turut 4.500 cm2 dan 10.000 cm2, keuntungan dari sepatu jenis I  Rp12.500,00 dan keuntungan dari sepatu jenis
II Rp11.500,00, maka keuntungan maksimum tukang sepatu tersebut adalah ...



4.      Pedagang
tempe tahu keliling membeli tempe seharga Rp. 1.600,00 perbuah dijual dengan
laba Rp. 400,00 perbuah, sedangkan tahu seharga Rp. 1.000,00 per buah dijual
dengan laba Rp. 200,00 per buah. Pedagang tersebut mempunyai modal Rp.
580.000,00 dan gerobaknya dapat menampung 400 tempe tahu, maka keuntungan
maksimum pedagang tersebut adalah ….



5.     
Seorang anak diharuskan makan dua jenis
tablet setiap hari. Tablet pertama mengandung 5 unit vitamin A dan 3 unit
vitamin B, sedangkan tablet ke dua mengandung 10 unit vitamin A dan 1 unit
vitamin B. Dalam satu hari anak itu memerlukan 20 unit vitamin A dan 5 unit
vitamin B. Jika harga tablet pertama Rp 4000,- per biji dan tablet kedua Rp
8000,- perbiji, pengeluaran minimum untuk pembelian tablet per hari adalah ...
.



6.     
Untuk membuat satu bungkus roti A
diperlukan 50 gram mentega dan 60 gram tepung, sedangkan satu bungkus roti B
diperlukan 100 gram mentega dan 20 gram tepung. Jika tersedia 3,5 kg mentega
dan 2,2 kg tepung, maka jumlah kedua macam roti yang dapat dibuat paling
banyak  ....



7.      Pak
Aji mempunyai usaha membuat pakaian jadi. Untuk membuat pakaian jenis I
dibutuhkan 2 m bahan satin dan 5 m bahan tile. Sedang untuk membuat jenis
II dibutuhkan 3m bahan satin dan 2 m bahan tile. Bahan satin yang tersedia
hanya    6 m dan bahan tile 10 m.
Model matematikanya adalah … .



8.      sebuah
butik memiliki 4 m kain satin dan 5 m kain prada. Dari bahan tersebut akan
dibuat baju pesta. Baju pesta I memerlukan 2 m kain satin dan 1 m kain prada,
sedangkan baju pesta II memerlukan 1 m kain satin dan 2m kain prada. Jika harga
jual baju pesta I Rp 500.000 dan baju pesta II Rp 400.000. Maka hasil penjualan
maksimum butik tersebut adalah …



9.      Suatu pesawat udara
mempunyai 60 tempat duduk. Setiap penumpang kelas utama boleh membawa barang hingga
50 kg,
sedangkan untuk setiap penumpang kelas ekonomi diperkenankan paling banyak
membawa 20 kg
barang. Bagasi pesawat itu hanya mampu menapung 1.500 kg barang. Jika
harga tiket kelas utama Rp 500.000,00, dan untuk kelas ekonomi Rp 300.000,00,
pendapatan maksimum untuk sekali penerbangan adalah



10.  Suatu
perusahaan memproduksi barang dengan 2 model yang dikerjakan dengan dua mesin
yaitu mesin A dan mesin B. Produk model I dikerjakan dengan mesin A selama 2
jam dan mesin B selama 1 jam. Produk model II dikerjakan dengan mesin A selama
1 jam dan mesin B selama 5 jam. Waktu kerja mesin A dan B berturut – turut
adalah 12 jam perhari dan 15 jam perhari. Keuntungan penjualan produk model I
sebesar Rp. 40.000,00 perunit dan model II Rp 10.000,00 per unit. Keuntungan
maksimum yang dapat diperoleh perusahaan tersebut adalah ….



11.  Suatu
perusahaan memproduksi barang dengan 2 model yang dikerjakan dengan 2 mesin
yaitu mesin A dan mesin B. Produk model 
I dikerjakan dengan mesin A selama 2 jam dan mesin B selama 1 jam.  Produk model II dikerjakan dengan mesin A
selama 1 jam dan mesin B selama 5 jam. Waktu kerja mesin A dan mesin B
berturut-turut adalah 12 jam per hari dan 15 jam per hari. Keuntungan penjualan
produk mogel I sebesar Rp40.000,00 per unit dan model II Rp10.000,00 per unit.
Keuntungan maksimum yang dapat diperoleh perusahaan tersebut adalah ....(no.13)



12.  Seorang
pedagang menjual buah mangga dan pisang dengan menggunakan gerobak.  Pedagang tersebut membeli mangga dengan harga
Rp8.000,00/kg dan pisang Rp6.000,00/kg. Modal yang tersedia Rp1.200.000,00 dan
grobaknya hanya dapat memuat mangga dan pisang sebanyak 180 kg. Jika harga jual
mangga  Rp9.200,00/kg dan pisang
Rp7.000,00/kg, maka laba maksimum yang dapat diperoleh ...(no. 61)



13.  Menjelang
hari raya Idul Adha pak Mahmud hendak menjual sapi dan kerbau. Harga seekor
sapi dan kerbau di jawa Tengah berturut-tururt Rp9.000.000,00 dan
Rp8.000.000,00, Modal yang ia miliki adalah Rp124.000.000,00. Pak Mahmud
menjual sapi dan kerbau di Jakarta dengan harga berturut-turut Rp10.000.000,00
dan Rp9.200.000,00. Kandang yang ia miliki hanya dapat menampung tidak lebih
dari 15 ekor. Agar mencapai keuntungan maksimum, maka banyaknya sapi dan kerbau
yang harus dibeli adalah ....(no.95)



14.  Luas
daerah parkir 1.760 m2. Luas rata-rata untuk mobil kecil 4 m2 dan mobil besar
20 m2. Daya tampung maksimum hanya 200 kendaraan, biaya parkir mobil kecil
Rp1.000,00 per jam dan mobil besar Rp2.000,00 per jam. Jika dalam satu jam
terisi penuh dan tidak ada kendaraan yang pergi dan datang, maka hasil maksimum
tempat parkir itu adalah ....(no. 121)



15.  Seorang
pembuat kue mempunyai 4 kg gula dan 9 kg tepung. Untuk membuat sebuah kue jenis
A dibutuhkan dibutuhkan 20 gram gula dan 60 gram tepung, sedangkan untuk
membuat kue jenis B dibutuhkan 20 gram gula dan 40 gram tepung. Jika kue A
dijual dengan harga Rp4.000,00/buah dan kue B dijual dengan harga
Rp3.000,00/buah, maka pendapatan maksimum yang dapat diperoleh pembuat kue
tersebut adalah ...(no. 155)





Posting Komentar